Selamat datang dalam Modul Digital untuk Mata Kuliah Pembelajaran IPA SD/MI dengan berbasis model RADEC dan bermuatan Etnosains, pokok materi tentang Rotasi dan Revolusi Bumi dan Pengaruhnya terhadap Kehidupan, Tema : Kebudayaan Lampung. Modul digital ini disusun secara sistematis dan setiap unit pembahasan merupakan satu kesatuan. Berikut dipaparkan cara penggunaan.

  • Berdo’a sebelum dan sesudah belajar.
  • Baca daftar isi untuk mengetahui cakupan modul digital ini secara menyeluruh.
  • Pahami peta konsep untuk mengetahui keterhubungan antar konsep.
  • Baca dengan cermat Capaian Pembelajaran Mata Kuliah (CPMK) dan Indikator Pembelajaran.
  • Ikuti alur penyampaian materi yang disusun dengan model RADEC:

1. Read, Ayo Membaca

  • Bacalah judul dan narasi pembuka pada setiap pembahasan
  • Pahami materi tentang Rotasi dan Revolusi Bumi dan Pengaruhnya terhadap Kehidupan, beserta sumber  belajar yang tersedia, seperti gambar/foto dan ink video youtube 
  • Pahami kajian etnosains yang membahas materi Rotasi dan Revolusi Bumi dan Pengaruhnya terhadap Kehidupan yang diangkat dari tradisi dan kebudayaan di provinsi Lampung.
  • Maknai penjelasan materi IPA dan kajian etnosains dengan mengintegrasikan pada ayat-ayat al-Qur’an dan Hadits..

2. Answer, Ayo Menjawab

  • Pahami pertanyaan pra-pembelajaran yang dikemukakan. 
  • Jawablah pertanyaan pra-pembelajaran secara mandiri dengan membaca materi point a. dan memanfaatkan sumber referensi yang beragam dan relevan, seperti dengan browsing internet.
  • Tuliskan jawaban pada kolom yang telah disediakan.
  • Tandai/catat pertanyaan pra-pembelajaran yang dirasa sulit.

3. Discuss, Ayo Berdiskusi

  • Ikuti panduan dalam melakukan aktivitas diskusi untuk membahas berbagai topik esensial di dalam kelas.
  • Kerjakan kegiatan eksperimen yang ada.
  • Tuliskan hasil diskusi dan eksperimen dalam Lembar Kegiatan Mahasiswa (LKM) yang terdapat dalam e-modul. 

4. Explain, Ayo Menjelaskan.

  • Ikuti tata aturan dan etika dalam memberikan penjelasan.
  • Siapkan beberapa hal penting untuk menjelaskan hasil diskusi di depan ruang kelas 
  • Gunakan media presentasi secara lisan maupun tertulis yang menarik dan relevan.
  • Refleksikan hasil kesimpulan di akhir setiap penjelasan.

5. Create, Ayo Berkreasi.

  • Diskusikan dengan kelompokmu ide kreatifitas yang akan dibuat
  • Pilihan ide kreatifitas dapat berupa pemecahan masalah, melakukan kegiatan penyelidikan ilmiah, ataupun mendesain produk karya kreatif orisinil atau manipulatif.